Tiga Belas Net

Tp Link WR820N merupakan alat jaringan yang di khususkan hanya untuk penyebaran sinyal wifi saja, atau biasa kita sebut dengan access point atau router. terlihat di spesifikasinya kalau tipe ini berbeda dengan kakaknya yang bisa multi fungsi WISP dan Repeater (WR840N), namun begitu Tp Link WR820N mempunyai bodi yang sangat kece dan masih membawa 5dBi antena yang mampu mengcover hingga ke sudut-sudut rumah.

Harga Tp Link WR820N lebih murah dari kakaknya, dipasaran dijual dengan harga Rp 125 ribuan saja, mungkin karena minimnya fitur yang dimiliki.

Untuk ukuran bodinya sedikit lebih ramping dari tipe WR840N, namun desainnya sangat bagus dan terlihat kokoh, sangat cocok untuk di sandingkan di meja kerja atau di tempel di dinding ruangan rumah anda.

Di bagian depan atau atas terdapat indikator lampu, dan logo Tp Link, serta motif lubang-lubang kecil yang agak menyamping terdapat lubang fentilasi udara.

Di bagian belakang terdapat lubang power, tombol reset, satu por WAN dan dua Port LAN.






Untuk set up atau setingannya Tp Link WR820N sangat mudah, namun antar muka dasbornya sedikit berbeda dengan tipe-tipe sebelumnya atau kakak-kakaknya.

IP defaultnya : 192.168.0.1 / http://tplinkwifi.net

Oh iya, Tp Link WR820N sudah support MAC Clone.








Mungkin bagi anda yang sedang mencari router dengan harga murah, desain keren, cakupan sinyalnya bagus, tipe ini bisa dipertimbangkan, namun jika anda mencari yang bisa untuk repater ataupun WISP, skip saja untuk tipe ini.

Baca Juga :  NETIS WF2322 Access Point Murah Fitur Lengkap


Untuk access point voucheran sangat bisa dan bagus, bisa atur DHCP nya ya gan...


Demikian sedikit ulasan tentang Tp Link WR820N Modem Router Tidak Bisa WISP dan Repeater, semoga bisa bermanfaat.

6 Comments

  1. Kalok dijadikan mode acces point, setingnya gimana ya?
    Apa dari sumber inet dicolok ke LAN?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk access point biasa colok ke WAN, Kalau untuk voucheran ke LAN dan dhcp di off.

      Delete
  2. Support openwrt dan ddwrt tidak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kurang tau gan, coba cek di web nya ddwrt daftar modem yg support.

      Delete
  3. Pak, ada setingan bandwit nya ga ya? kalau yang 840 kan ada setingan bandwitnya

    terimakasih sebelumnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sepertinya sih ada gan, modemnya udah di pasang di client gak bisa cek. hehe

      Delete

Post a Comment